PERSIAPAN NEW NORMAL SDN. PANGARANGAN III


Di tengah pandemi Covid-19 ini banyak kegiatan yang dilakukan di rumah, sehingga tak jarang jika pemerintah selalu menggalakkan dan mensosialisasikan aktivitas yang terindikasi berkumpulnya banyak orang, maka dari hal tersebut PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar) perlu dilakukan untuk memutus penyebaran virus Covid-19 ini. baik di sektor ekonomi sampai di sektor pendidikan.

Di sektor pendidikan pun juga sangat terdampak virus Covid-19 ini, dengan diterbitkannya Surat Edaran (SE) Nomor 4 Tahun 2020 ini tentang pelaksanaan kebijakan pendidikan dalam masa darurat penyebaran corona virus disease (COVID-19) ini sekolah dilarang melakukan kegiatan belajar mengajar (KBM) secara tatap muka yang sifatnya mengumpulkan orang banyak, dan yang bisa dilakukan oleh sekolah hanyalah pembelajaran dalam jaringan (Daring) atau luar jaringan (Luring).

Bagaimana Pembelajaran di Tahun Pelajaran 2020/2021?
Dilansir dari Pangga News disaat mewawancarai Kepala SDN. Pangarangan III Kec. Kota Sumenep Kab. Sumenep, Bapak Zainal,S.Pd mengutarakan bahwa : "Konsep Pembelajaran di Tahun pelajaran 2020/2021 masih belum pasti, masih menunggun keputusan dan surat edaran dari Dinas Pendidikan Kabupaten Sumenep, namun SDN Pangarangan III Kec. Kota Sumenep tetap mempersiapkan diri untuk pembelajaran di tahun 2020/2021, konsep tersebut menggunakan konsep pembelajaran daring" Tuturnya.

Maka dari hal tersebut, SDN. Pangarangan III menyambut Era New Normal ini menyediakan fasilitas protokol lengkap seperti tandon untuk cuci tangan, termo gun untuk pengukur suhu tubuh, masker, akses ambulance yang langsung ke ruang UKS, handsanitizer di setiap ruangan dan lain sebagainya.

Semoga Pandemi Covid-19 ini segera berlalu dan kita bisa melakukan aktivitas kegiatan sehari-hari dengan normal, kami sarankan kepada semua pihak untuk tetap menjaga kesehatan, jaga jarak, dan selalu menggunakan masker.

0 Komentar